Jumat, 31 Mei 2013

Resep Perkedel Kentang



Bahan :½ kg kentang kupas rebus lalu haluskan
1 sdm bawang goreng
1 sdm daun seledri iris
1 butir telur pisahkan kuning dan putihnya
1 sdm ebi di sangrai terus haluskan
Bumbu Halus :3 butir bawang putih
½ sdt merica
1 sdt garam


Cara Membuat :Campur bumbu halus dengan kuning telur kocok .
Campur kentang halus , seledri , bawang goreng , ebi dan terakhir masukan bumbu aduk sampai rata .
Ambil adonan satu sendok bulatkan lalu pipihkan, lumuri dengan putih telur kemudian goreng hingga kuning kecoklatan.

Resep Perkedel Jagung



Bahan :
4 buah jagung manis, sisir
2 butir telur
1 batang daun bawang, iris halus
minyak untuk menggoreng


Bumbu Halus :
1 sdt ketumbar
1 buah cabai merah
2 siung bawang putih
5 siung bawang merah
1 cm kencur
Garam secukupnya
1 sdt gula pasir
1/2 sdt terasi


Cara Membuat :
1. Campur bumbu halus dengan jagung yang sudah disisir, telur, dan daun bawang, aduk hingga rata.
2. Panaskan minyak, goreng adonan jagung sebanyak satu sendok makan sampai matang kekuningan. angkat, dan hidangkan selagi hangat.

Kamis, 30 Mei 2013

Resp Kue Sponge Keju


Bahan :
- 6 butir telur
- 180 gr gula pasir
- 20 gr tepung maizena
- 150 gr tepung terigu
- 15 gr susu bubuk
- 100 gr margarin lelehkan
- 1 sdt vanilla extract

Cara Membuat:
1. Panaskan oven pada suhu 175 derajat Celcius.
2. Campurkan terigu, maizena dan susu bubuk
3. Kocok telur dan gula dengan kecepatan rendah sampai gula larut.Naikkan kecepatan pada posisi high, kemudian kocok sehingga adonan kental dan pucat
4. Turunkan kecepatan ke posisi medium untuk melembutkan adonan dan menghilangkan gelembung. Matikan mixer
5. Masukkan campuran tepung sambil diayak, kemudian masukkan mentega leleh dingin.
6. Tuangkan ke loyang yang sudah disemir margarin dan dibaluri tepung terigu, untuk resep ini aku pakai loyang 30×20 cm bakar sampai matang (sekitar 25-30 menit). Untuk pastinya tusuk bagian tengah dengan tusuk gigi kalau sudah bersih berarti kue matang. Biarkan dingin di loyang selama 10 menit kemudian pindahkan ke rak berkawat dan biarkan dingin benar.
7. Olesi bagian dengan cream (dari 100 ml whipping cream yang dikocok dengan 2 sdm susu kental manis) taburi dengan keju parut (Boleh Cheddar atau Edam, Keju rasa Edam merk Cheesy rasanya  lebih mantap). Cream olesan memang agak cair setelah dikocok, jadi masukkan dulu ke kulkas sampai dingin (30 menit cukup).

Resep Kue Jahe



Bahan:

180 gr mentega 
 50 gr gula palem
100 gr tepung sagu
80 gr tepung terigu ( ku hilangkan,lalu ku tambah sagu sejumlah yang sama : 80 gram )
1 sdm susu bubuk
½ sdt vanili bubuk
¼ sdt garam
30 gr jahe parut
50 gr wiijen untuk taburan

Cara Membuat:

1. Kocok mentega dan gula palem hingga lembut. Masukkan sagu, tepung terigu, susu bubuk, vanili, garam, dan jahe parut, aduk hingga rata.
2. Letakkan adonan di atas selembar plastik, giling setebal ½ cm lalu cetak bentuk bunga.
3. Susun di atas loyang beroles margarin, taburi dengan wijen. Panggang dalam oven dengan suhu 130 derajat celcius selama 25 menit hingga matang. Angkat.

Resep Wedang Ronde



Bahan Ronde :
- Tepung Ketan 250 gram.
- Jahe 1 bh., memarkan.
- Sereh 2 btg, memarkan.
- Kacang goreng tanpa kulit.
- Air 1 lt.
- Gula pasir secukupnya.

Cara Membuat Wedang Ronde :
1. Membuat wedang : Rebus air dengan gula, sereh dan jahe, sampai mendidih, matikan api.
2. Uleni tepung ketan dengan air matang hangat sedikit demi sedikit sampai adonan bisa dibentuk.
3. Dibagi 3 bagian satu tetap putih, yang satu bagian warnai merah sedikit, satu warnai hijau (daun suji dan daun pandan ditumbuk beri air sedikit disaring). Lalu bentuk sebesar biji kelereng.
4. Didihkan air dalam panci. Masukkan bulatan-bulatan tepung ketan atau ronde masak sampai mengapung angkat.
5. Masukkan bulatan ronde ke dalam air wedang.

Resep Kue Gethuk


BAHAN :
1 kg singkong, kupas
200 gr gula pasir
1/2 sdt vanili
100 ml air
Pewarna makanan sesuai selera, secukupnya

BAHAN URAP KELAPA :
1/3 butir kelapa diparut kasar
1/4 sdt garam

CARA MEMBUAT :
1. Masak gula, air, dan vanili sampai mendidih dan mengental. Angkat, dinginkan, dan sisihkan.
2. Kukus singkong sampai matang dan lunak, tumbuk selagi panas sambil dituangi cairan gula dan pewarna makanan sampai halus dan tercampur merata.
3. Siapkan alat untuk menggiling mi, tuang adonan ke dalamnya dan giling. Potong dengan ukuran panjang 5 cm atau sesuai selera kemudian digulung menyatu. 4. Susun di atas piring saji, taburi dengan urap kelapa di atasnya, sajikan.

Resep Kue Putri Ayu



Bahan :
-          Tepung terigu, 150 gram
-          Gula pasir, 200 gram
-          Telur ayam, 2 butir
-          Santan, 200 ml
-          1 sdt SP
-          100 gram kelapa muda parut
-          Garam dan pewarna hijau, secukupnya

Cara membuat :
-          Kocok telur, gula pasir dan SP hingga mengembang dan putih. Kemudian masukkan terigu. Aduk rata.
-          Tuang santan sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata.
-          Masukkan pewarna hijau, aduk rata.
-          Campur kelapa dan garam hingga rata.
-          Masukkan kelapa pada dasar cetakan sambil sedikit ditekan agar padat.
-          Tuang adonan putu ayu hingga cetakan penuh.
-          Panaskan panci pengukus, kukus adonan hingga matang. Angkat

Resep Kue Talam



Bahan Lapisan Bawah
  • 300 gr ubi jalar, lebih bagus jika yang warnanya kuning kemerah-merahan
  • 60 gr tepung kanji
  • 50 gr tepung beras
  • 125 gr gula pasir
  • 250 ml santan kental dari 1 butir kelapa
  • 1 sdt agar-agar bubuk
  • 1/2 sdt garam halus
Bahan Lapisan Atas :
  • 2 sdm tepung beras
  • 25 gr tepung kanji
  • 150 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa
  • 25 ml (+/-5 sdm) air panas
  • 1/2 sdt garam halus

Cara Membuat Kue Talam Ubi Jalar :

Lapisan Atas :
  1. Kupas ubi jalar, kukus sampai matang, haluskan selagi panas. Campur ubi halus dengan tepung beras, tepung kanji, santan, agar-agar, gula pasir, dan garam sampai lembut lalu saring dan sisihkan.
  2. Siapkan cetakan kue talam (cucing) yang sudah diolesi minyak goreng. Tuangkan adonan ubi ke dalam cetakan cucing sampai setinggi 3/4 cetakan. Kukus selama 10 menit atau sampai adonan mengeras.
Lapisan Bawah :
  1. Campurkan tepung beras, tepung kanji, dan garam, kemudian diaduk rata. Tuang air panas dan santan sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai campuran merata. Saring.
  2. Tuang adonan tersebut ke atas lapisan bawah sebelumnya hingga cetakan penuh. Kukus kembali 20 menit atau sampai kue matang. Angkat, dinginkan. Kue talam ubi siap untuk disajikan.

Resep Bebek Kari


Bahan :

  • 1 ekor bebek potong 8 bagian
  • 2 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 1 sendok teh garam
  • 5 sendok makan minyak untuk menumis
  • 8 butir bawang merah, iris tipis
  • 2 lembar daun panadan
  • 2 batang serai, memarkan
  • 300 ml santan kental
  • 500 ml santan cair
  • 10 lembar daun kari
Bumbu Halus :
  • 15 buah cabe merah
  • 5 siung bawang putih
  • 10 butir bawang merah
  • 5 butir kemiri
  • 1 sendok makan ketumbar, sangrai
  • 1 sendok teh merica
  • 1/2 sendok teh kayu manis
  • 6 cm kunyit
  • 1/2 sendok teh jinten
  • 6 butir cengkih
  • 2 buah kapulaga
  • 3 cm jahe
  • 1/2 sendok teh adas manis
  • 1 buah bunga pekak
  • 1 sendok teh kas-kas
  • 2 sendok makan garam
Cara Membuat :
  1. Lumuri potongan bebek dengan garam dan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit. Sisihkan.
  2. panaskan minyak, tumis bawang merah hingga harum. Masukkan bumbu halus, daun pandan, dan serai, aduk sampai layu.
  3. Masukkan potongan bebek, aduk hingga bebek berubah warna.
  4. Tambahkan santan cair dan salam koja, masak hingga bebek empuk.
  5. Terakhir tambahkan santan kental, masak hingga kuah mengental dan berminyak. Sajikan hangat.

Reep Risoles


Bahan:
Kulit:
100 gr tepung terigu
1/2 sdt garam
1 btr telur
175 ml susu cair
Isi:
100 gr daging cincang
150 gr kentang
100 gr wortel
10 btr bawang merah
3 sng bawang putih
garam, merica, gula secukupnya
1 sdm seledri, iris halus
1 sdm terigu, larutkan dengan sedikit air
Pencelup:
1 btr telur, kocok
tepung panir
Cara membuat:
Kulit: Campur semua bahan hingga menjadi adonan yang halus. Kemudian buat kulit satu persatu diatas wajan teflon 17 cm. Sisihkan.
Isi:Haluskan bawang merah, bawang putih, garam dan merica. Kemudian tumis hingga harum. Masukkan daging, aduk sampai berubah warna. Tambahkan kentang dan wortel. Tuang sedikit air, masak sampai kentang dan wortel cukup matang. Masukkan seledri, aduk rata. Masukkan larutan terigu, aduk,angkat dan sisihkan.
Penyelesaian:Isi setiap kulit dengan 1 sdt isian. Lipat seperti amplop memanjang. Celupkan ke dalam telur kocok, kemudian gulingkan ke tepung panir. Goreng hingga kecoklatan. Hidangkan bersama cabe rawit.

Resep Tahu Isi Bihun



Bahan Tahu Isi Bihun

• 2 bh tahu putih, potong segitiga jd 16, rendam dlm air+garam 1 sdt kurleb 1 jam
• Minyak goreng
• 6 sdm self raising flour
• 2 sdm tepung kanji
• 1 btr telur, kocok lepas
• 1/2 gelas air*kurleb*

Isian Tahu Isi Bihun

• 1 bh wortel potomg korek api
• Kubis, iris tipis secukupnya
• 100 gr bihun, rendam air dingin
• 1 bh spring onion/bw pre, iris halus

Bumbu haluskan

• 3 siung bw putih
• 2 btr kemiri
• ½ sdt merica
• ½ sdt ketumbar
• Garam, gula pasir, secukupnya
Ambil sedikit bumbu utk dicampurkan ke
bahan pencelup

Cara membuat Tahu Isi Bihun

• Goreng tahu dlm minyak banyak dan panas sp kering, shg menjadi tahu pong
• Sisihkan
• Buat isian: tumis sebagian bumbu hg harum, masukkan bw pre, masak hg layu
• Tambahkan wortek, aduk rata, masak hg setengah matang
• Masukkan kubis, aduk rata, lalu tambahkan bihun
• Aduk semua bahan, masak hg semuanya matang

Bahan pencelup

  • Campur semua tepung, tambahkan sebagian bumbu halus
  • Campurkan telur, aduk rata
  • Masukkan air sdikit2 sbl diaduk agar adonan licin. Takar hg adonan mencapai kekentalan sedang*tdk terlalu encer*
  • Belah bag diagonal tahu, beri isi
  • Celupkan ke dlm bhn pencelup
  • Goreng hg kecoklatan
  • Sajikan dg cabe rawit/ sambal botolan

Selasa, 28 Mei 2013

Resep Kue Talam



Bahan Lapisan Bawah
  • 300 gr ubi jalar, lebih bagus jika yang warnanya kuning kemerah-merahan
  • 60 gr tepung kanji
  • 50 gr tepung beras
  • 125 gr gula pasir
  • 250 ml santan kental dari 1 butir kelapa
  • 1 sdt agar-agar bubuk
  • 1/2 sdt garam halus
Bahan Lapisan Atas :
  • 2 sdm tepung beras
  • 25 gr tepung kanji
  • 150 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa
  • 25 ml (+/-5 sdm) air panas
  • 1/2 sdt garam halus

Cara Membuat Kue Talam Ubi Jalar :

Lapisan Atas :
  1. Kupas ubi jalar, kukus sampai matang, haluskan selagi panas. Campur ubi halus dengan tepung beras, tepung kanji, santan, agar-agar, gula pasir, dan garam sampai lembut lalu saring dan sisihkan.
  2. Siapkan cetakan kue talam (cucing) yang sudah diolesi minyak goreng. Tuangkan adonan ubi ke dalam cetakan cucing sampai setinggi 3/4 cetakan. Kukus selama 10 menit atau sampai adonan mengeras.
Lapisan Bawah :
  1. Campurkan tepung beras, tepung kanji, dan garam, kemudian diaduk rata. Tuang air panas dan santan sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai campuran merata. Saring.
  2. Tuang adonan tersebut ke atas lapisan bawah sebelumnya hingga cetakan penuh. Kukus kembali 20 menit atau sampai kue matang. Angkat, dinginkan. Kue talam ubi siap untuk disajikan.

Senin, 27 Mei 2013

Resep Ayam Goreng


Bahan:
* 1 ekor ayam  (bersihkan)
Bumbu:
* 2 lembar daun jeruk
* 1 batang serai
* 3 lembar daun salam
* 1 batang daun bawang
* lengkuas seukuran ibu jari
* 5 sdm minyak goreng
Bumbu yang dihaluskan:
* kunyit seukuran ibu jari
* 4 buah kemiri
* jahe seukuran ibu jari
* 4 buah bawang merah
* 5 siung bawang putih
* ½ sdt merica
* 2 sdm garam dan  gula 1 sdt
Cara membuat:
- Tumis bumbu yang dihaluskan dengan api kecil hingga harum.
- Masukkan ayam ke  dalam panci bersama dengan bumbu yang sudah ditumis.
- Tambahkan lengkuas, daun jeruk, daun salam, dan daun serai.
- Tambahkan air, rebus selama paling sedikit 30 menit sampai daging ayam menjadi empuk.
- Goreng hingga kecoklatan.

Resep Gurame Goreng



Bahan

  • 700 gram ikan gurami (1 ekor)
  • 1 sdm jeruk nipis
Bumbu halus
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 cm kunyit
  • 1 sdt garam


Cara membuat
  1. buang sisik ikan gurami, lalu potong ikan gurami menjadi tiga bagian, cuci bersih. Lumuri dengan air jeruk nipis, biarkan 15 menit. Cuci kembali sampai bersih, sisihkan.
  2. lumuri ikan gurami dengan bumbu halus, biarkan 30 menit agar bumbu meresap.
  3. panaskan minyak yang banyak di dalam wajan, goreng ikan gurami sampai kuning kecokelatan, angkat, tiriskan. Sajikan ikan gurami goreng garing dengan sambal terasi dan lalapan.

Resep Ikan Bakar Pedas Manis



Bahan-bahan yang dipersiapkan:

  • 1 ekor ikan segar besar kira-kira berukuran 1/2 kilogram/ekor 
  • Air jeruk nipis sebanyak 1 sendok makan

Bumbu-Bumbu untuk Olesan:
  • Minyak sayur sekitar 2 sendok makan 
  • Kecap manis sebanyak 2 sendok makan
  • Air Jeruk limau sebanyak 2 sendok makan
Bumbu-Bumbu yang harus dihaluskan:
  • Cabai merah keriting sebanyak 5 buah
  • Cabai rawit merah sebanyak 3 buah
  • Bawang putih sekitar 3 siung
  • Bawang merah sekitar 2 Butir
  • Gula pasir sebanyak ½ sendok teh
  • Garam kira-kira 1 sendok teh
Berikut ini langkah-langkah cara membuatnya:
  1. Belah ikan secara membujur badan ikan sampai terbuka pada salah satu sisinya.
  2. Buatlah bumbu olesan dari bumbu-bumbu yang sudah disediakan dengan cara mengaduk kecap, minyak, jeruk dan bumbu yang sudah dihaluskan.
  3. Oleskan bumbu oles yang sudah dibuat di atas pada seluruh bagian ikan sampai rata.
  4. Sediakan bara api arang lalu bakar ikan sambil di bolak-balik dan diolesi sisa bumbu oles sampai rata.
  5. Jika dirasa ikan sudah matang dan terlihat sudah, kemudian angkat dan ikan bakar pun siap untuk sajikan.

Sabtu, 25 Mei 2013

Resep Lemper




Resep Bahan Lemper Ayam :


  • 500 gram beras ketan putih, rendam 2 jam, tiriskan
  • 250 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 1 sendok teh garam
  • 2 lembar daun pandan, buat simpul

Resep Bahan Isi Lemper Ayam :

  • 1/2 ekor atau 1 kg ayam, rebus lunak, angkat, tiriskan
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 200 ml santan dari 1/2 butir kelapa

Resep Bumbu Lemper Ayam (dihaluskan) :

  • 1 sendok teh ketumbar
  • 3 buah bawang putih
  • 6 buah bawang merah
  • 2 butir kemiri, sangrai
  • 1/2 sendok teh asam
  • 1/2 sendok teh garam
  • 2-3 sendok teh gula merah

Cara Membuat lemper Ayam :

  1. Isi : lepaskan daging ayam, cabik-cabik, iris halus. Tumis bumbu halus sampai harum, tuangi santan, masukkan semua bahan isi, masak dengan api kecil sampai kering. Angkat, dinginkan.
  2. Kukus ketan dengan daun pandan sampai setengah matang, keluarkan, pindahkan ke panci. Tuangkan santan, beri garam, jerang di atas api kecil sampai santan terisap habis oleh ketan sambil sesekali diaduk. Kukus kembali sampai matang.
  3. Selagi panas, ratakan ketan dalam loyang datar setebal 1 cm, potong 6×8 cm. Ambil dan pipihkan sepotong ketan. Beri 1 sendok makan isi, rapatkan dan bentuk sehingga mendapatkan lember bergaris tengah 4 cm, panjang 6cm. Lilit atau bungkus seluruhnya dengan daun pisang.

Resep Kepiting Asam Manis

Bahan:

    3 ekor kepiting segar
    1 buah jeruk nipis, ambil airnya
    100 gr nanas kalengan, potong dadu
    3 sdm saus tomat

Bumbu:

    5 buah bawang merah
    4 siung bawang putih
    1/4 butir bawang bombay, iris2 seperti cincin
    2 buah tomat
    4 butir kemiri
    1/2 ibu jari jahe
    gula merah secukupnya
    madu secukupnya

Cara membuat:

    Rebus kepiting hingga matang, angkat, buka cangkangnya.
    Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri dan jahe.
    Tumis bawang bombay hingga harum kemudian masukkan bumbu halus tadi, aduk rata kemudian masukkan potongan nanas, aduk hingga matang.
    Haluskan tomat, gula merah dan air jeruk nipis, masukkan kedalam masakkan tadi, tambahkan saus tomat dan madu sedikit, aduk sampai memdidih.
    Masukkan kepiting yang sudah direbus tadi jangn lupa beri garam dan gula, tutp kecilkan apinya, tunggu sebentar sampai bumbu meresap, angkat, hidangkan.

Kamis, 23 Mei 2013

Resep Klepon

Bahan kulit :
125 g Tepung Ketan Putih
80 ml Air Hangat
25 ml Air Suji (dari 20 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan)
2 tetes Pewarna Hijau Muda
¼ sdt Air Kapur Sirih
¼ sdt Garam
Daun Pisang untuk Sudi
Bahan untuk isi :
50 g Gula Aren, sisir halus
Bahan Taburan :
100 g Kelapa Parut Kasar
2 lbr Daun Pandan
¼ sdt Garam
Cara Membuat :
  1. Campur seluruh bahan taburan, aduk rata. Kukus selama 15 menit. Sisihkan.
  2. Campur tepung ketan dan air hangat sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Tambahkan air suji, pewarna hijau muda, air kapur sirih, dan garam. Uleni sampai kalis.
  3. Ambil adonan. Beri isi. Bulatkan.
  4. Rebus dalam air mendidih sampai terapung. Angkat.
  5. Gulingkan dalam kelapa parut. siap disajikan.

Pastel Isi Bihun

Bahan Kulitnya adalah :
  • Terigu 400 gr
  • Margarin 200 gr
  • Telur 1 butir
  • Air secukupnya
Bahan Isi adalah :
  • Bihun Jagung 2 buah, seduh dengan air panas, bila sudah mengembang tiriskan
  • Wortel potong kotak-kotak kecil, rebus, tiriskan
  • Bawang Prei 1 buah, potong kasar
  • Seledri 1 buah, potong kasar
  • Minyak untuk menggoreng
Bumbu yang dihaluskan :
  • Bawang 3 siung
  • Bawang  merah 6 siung
  • Merica secukupnya
  • Garam dan Gula Secukupnya
Cara Membuat Bahan Isi :
  • Tumis terlebih dahulu bumbu yang telah dihaluskan.
  • Bila sudah harum masukkan semua bahan yang ada.
  • Aduk hingga tercampur rata dengan bumbu. Bila sudah matang angkat.
Untuk membuat isinya :
  • Campur jadi satu semua bahan kecuali air. Air boleh ditambahkan jika adonan masih belum tercampur sempurna. Tetapi usahakan jangan sampai terlalu lembek.
  • Uleni hingga kalis dan tidak lagi melekat di tangan.
  • Selanjutnya adonan siap dibentuk. Isi dengan bihun kemudian pinggirnya di lekatkan. Bisa menggunakan cetakan pastel yang sudah dijual di pasaran.
  • Setelah semua siap segera goreng dengan api sedang.

Resep Kue Putu


Bahan :
  • 250 gram tepung beras
  • 100 ml air mendidih
  • 2 sdm perasan air daun suji
  • 1/2 sdt pasta daun pandan (jika tidak ada daun perasan daun pandan asli)
  • 1/2 sdt garam
  • 175 gram gula merah, iris tipis
  • 140 gram parutan kelapa, kukus dengan sedikit garam

Cara membuat kue putu bumbung

Kukus tepung beras selama 60 menitan (1 jam) dengan api sedang. Setelah itu angkat, tuang air mendidih, air daun suji, pasta pandan, dan garam. Aduk hingga rata. Setelah itu ayak (saring) adukan tepung beras yang sudah tercampur tadi sehingga tidak menggumpal. Ambil cetakan bambu dengan ukuran lebar 3 cm dan tinggi 7 cm. Jika tidak ada cetakan bambu (bumbung), dapat digunakan cetakan kue dengan ukuran tersebut.
Masukkan hasil ayakan tepung beras tadi kedalam cetakan bumbung sepertiganya. Sedikit ditekan supaya agak padat. Beri 1-2 irisan gula merah, lalu penuhkan kembali dengan ayakan tepung sampai agak padat. Letakan bumbung (cetakan) diatas dandang yang beralaskan sarang dengan lubang-lubang. Lubang-lubang ini merupakan jalan uap untuk mematangkan Kue Putu. Kukus kue putu hingga matang.
Keluarkan dari kukusan, sajikan Kue putu dengan taburan kelapa parut dan ditemani minuman wedang jahe. Cukup untuk 20 pieces kue putu.

Senin, 20 Mei 2013

Resep Kue Marmer


Bahan:

100 gram tepung terigu
75 gram gula pasir
5 kuning telur
3 putih telur
100 gram mentega, lelehkan
3 sdm susu kental manis
1 sdt pasta cokelat
1 sdt emulsifier/TBM
1 sdt vanili

Cara Membuat:

Kocok gula, telur dan emulsifier hingga mengembang dan berjejak.
Tambahkan susu kental manis, kocok hingga rata.
Tuangkan sedikit demi sedikit tepung dan vanili, aduk perlahan hingga tercampur rata.
Tuang mentega yang sudah dilelehkan, aduk rata.
Ambil 3 sdm adonan, campur dengan pasta cokelat.
Siapkan cetakan bulat dengan bagian tengah bolong yang sudah dioles mentega tipis dan ditaburi sedikit tepung.
Tuang 1/3 bagian adonan putih, lalu timpa dengan 1 sdm adonan cokelat.
Timpa lagi dengan 1/3 adonan putih, lalu timpa dengan 1 sdm adonan cokelat, lakukan hingga adonan habis.
Buat pola dengan bantuan lidi atau tusuk gigi, celupkan ke dalam adonan, lalu bentuk melingkar.
Panggang marmer cake dalam oven bersuhu 160 derajat celsius hingga matang.
Keluarkan dari oven, tunggu hingga agak dingin dan keluarkan dari cetakan.
Potong marmer cake sesuai selera, hidangkan.

Kue Marmer Kering



Bahan-bahan:
6 butir telur
200 gram gula pasir
1/2 sendok teh garam
1 sendok teh emulsifier (sp/tbm)
240 gram tepung terigu protein sedang
1 sendok teh baking powder
1/2 sendok teh esens vanili
50 gram margarin, dilelehkan
1 sendok teh cokelat pasta


Cara membuat :
  1. Kocok telur, gula pasir, garam, dan emulsifier sampai mengembang. Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
  2. Tambahkan esens vanili dan margarin leleh sedikit – sedikit sambil diaduk rata. Ambil 150 gram adonan. Tambahkan cokelat pasta. Aduk rata.
  3. Tuang ke dalam 2 buah loyang 24x12x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Bergantian dengan adonan cokelat.
  4. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 30 menit sampai matang. Angkat dan dinginkan.
  5. Potong – potong cake setebal 1 cm. Letakkan di atas loyang tanpa dioles margarin.
  6. Oven dengan api bawah suhu 130 derajat Celsius30 menit. Balik kue. Oven lagi 5 menit sampai kering. Dinginkan.

Pastry



Bahan-bahan:
Bahan Kulit:
250 gram tepung terigu protein sedang
1/2 sendok teh garam
150 ml air es
175 gram pastry margarin, digiling
1 kuning telur untuk olesan
1 sendok makan gula pasir kasar untuk taburan

Bahan Isi:
450 ml susu cair
90 gram gula pasir
50 gram tepung maizena
1/4 sendok teh garam
2 kuning telur
1 1/2 sendok makan margarin
1 1/2 sendok makan rhum


Cara Pengolahan :
  1. Kulit: campur tepung terigu dan garam. Aduk rata. Tuang air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai 3/4 elastis. Bulatkan. Bungkus plastik dan simpan 15 menit dalam lemari es.
  2. Giling melebar. Isi dengan pastry margarin. Lipat. Rapatkan. Giling lagi memanjang. Lipat bagian atas ke arah tengah dan bagian bawah ke arah tengah. Simpan 10 menit dalam lemari es.
  3. Giling lagi. Lakukan lipatan yang sama 2 kali lagi. Setiap lipatan diamkan 10 menit dalam lemari es.
  4. Giling lagi tipis. Lipat lipat bagian atas ke arah tengah, bagian bawah ke arah tengah. Lipat dua bagian (lipatan dobel). Simpan 30 menit dalam lemari es.
  5. Giling tipis adonan setebal 1/2 cm. Potong panjang dengan lebar 1 cm. Lilitkan di cetakan horn tanpa dioles. Rekatkan paling ujung dengan air.
  6. Letakkan di loyang tanpa dioles. Oles kuning telur. Tabur gula pasir kasar.
  7. Oven 25 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
  8. Isi: rebus bahan isi, kecuali kuning telur, margarin, dan rhum sambil diaduk sampai meletup-letup. Masukkan kuning telur. Aduk rata. Masak lagi sampai kental. Angkat. Biarkan hangat. Tambahkan margarin dan rhum. Aduk rata.
  9. Semprot horn dengan bahan isi.
Untuk 27 buah

Minggu, 19 Mei 2013

Resep Kue Apem Gula Merah

Bahan Kue Apem Kukus Gula Merah

  • 3 sendok makan tepung beras
  • 2 butir putih telur ayam
  • 2 lembar daun pandan
  • 8 butir kuning telur ayam
  • 100 gram gula pasir
  • 150 gram gula merah
  • 175 gram tepung tapioka
  • 400 ml santan dari 1 butir kelapa
  • Garam secukupnya
  • Buah nangka secukupnya (dipotong kecil-kecil)

Bahan Biang Kue Apem Kukus Gula Merah

  • 1 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok makan tepung terigu
  • 3 sendok teh ragi instan
  • 6 sendok makan air matang

Cara Membuat :

  1. Pertama-tama, campur seluruh bahan biang, lalu aduk merata. Diamkan hingga campuran bahan-bahan biang mengembang.
  2. Campur gula pasir, gula merah, garam, daun pandan, dan santan, rebus hingga mendidih, angkat lalu saring. Dinginkan.
  3. Campurkan seluruh bahan-bahan kering, tambahkan telur ayam sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk hingga rata.
  4. Masukkan adonan biang, uleni adonan lebih kurang selama 10 menit. Istirahatkan lebih kurang selama 1 jam.
  5. Tuangkan adonan Apem Kukus ke dalam cetakan plastik, lalu tambahkan potongan buah nangka.
  6. Kukus adonan kue hingga matang, angkat.
  7. Taburi dengan parutan kelapa bila suka. Sajikan selagi masih hangat.

Resep Brownies Kukus


Bahan 1
12 butir telur
- 450 gram gula pasir
1/2 sendok teh garam
- 20 gram cake emulsifier
- 1/2 sendok teh vanili bubuk
Bahan 2
- 250 gram tepung terigu protein sedang
100 gram cokelat bubuk
- 1 1/2 sendok teh baking powder
Bahan 3
- 350 ml minyak sayur
- 200 gram dark cooking cchocolate
Bahan 4
- 150 ml susu kental manis putih
Cara membuat
1. Campur dan kocok bahan 1 hingga mengembang dan kental.
2. Masukkan bahan 2 sedikit demi sedikit hingga rata. Tuang bahan 3. Aduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata. Ambll 200 gram adonan, campur dengan bahan 4, sisihkan.
3. Tuangkan 1/2 adonan ke Ioyang. kukus selama 10 menit.
4. Tuang adonan yang telah di campur denagn bahan IV. Kukus lagi.
5. Tuangkan adonan sisa, kukus kembali selama 30 menit hingga matang.
6. Angkat dan dinginkan.

Resep kue karamel

 Bahan:
180 gram Terigu Segitiga Biru
100 gram Margarin Simas Palmia
180 gram Susu kental manis Indomilk
250 gram Telur utuh
500 gram   Gula pasir
450 ml         Air panas
    5 gram Vanili
    5 gram Garam
    5 gram Baking soda
    5 gram Baking powder
Bahan Polesan  Loyang:
Shortening  dan tepung tapioka secukupnya 

Cara Membuat : 
1. Lelehkan gula di atas panci tanpa minyak (api kecil) sampai leleh, tuangi dengan air panas, aduk cepat dan rata. (karamel)
2. Dinginkan sampai benar-benar dingin.
3. Di tempat lain, aduk dengan ballon whisk: susu kental manis, margarin, baking powder, dan baking soda sampai rata.
4. Masukkan garam, vanili, terigu Segitiga Biru sedikit-sedikit dan telur satu per satu, 
aduk hingga rata.
5. Masukkan karamel yang sudah dingin lalu aduk rata.
6. Tuangkan adonan ke dalam loyang tulban ukuran 26 cm yang telah dioles dengan shortening putih dan ditaburi tepung tapioka.
7. Panggang dalam oven api bawah saja dengan suhu 200 derajat C selama 50 menit (pintu oven setengah dibuka). Setelah bagian atas agak keras, baru pintu oven ditutup. 
8. Panggang 10 menit lagi sampai permukaan atas kue agak kering
Sumber : Bogasari

Resep Bolu Gulung

Bahan:
400 gram Telur
125 gram Kuning Telur
240 gram       Gula pasir Halus
10 gram Emulsifier
190 gram Terigu Kunci Biru
30 gram Tepung jagung (corns starc )
6 gram Garam
60 gram Salad Oil
40 gram Susu cair
Filling: 
200 gram Strawberry Jam
Cara membuat:
1. Aduk telur, kuning telur & gula pasir halus hingga mengembang.
2. Campur salad oil & susu cair ke baskom stainles.  Panaskan hingga suhu 65oC.
3. Ayak corn starch, terigu Kunci Biru & garam.  Masukkan ke dalam kocokan telur yang telah mengembang 80%, kemudian angkat.
4. Masukkan salad oil & susu cair yang telah dipanaskan,  ke dalam adonan.  Aduk perlahan dengan tangan hingga rata.
5. Tuang ke dalam loyang 40 cm x 60 cm.  Ratakan.
6. Panggang dengan api atas 200oC, api bawah 120oC hingga kekuningan sekitar 12 menit.
7. Setelah dingin, balik. Olesi strawberry jam lalu  gulung.
Sumber : Bogasari

Resep Apem

 

Bahan Apem

  • 1 sendok makan ragi instan
  • 2 butir telur ayam
  • 25 gram tepung tapioka
  • 200 ml air kelapa muda
  • 250 gram tepung beras
  • 300 ml santan matang
  • 325 gram gula pasir
  • Garam secukupnya
  • Vanili secukupnya
  • Potongan buah nangka secukupnya (dipotong dadu)
Gula Siram :600 ml santan
100 gr gula merah
½ sdt garam
1 sachet fanili
1 lembar daun pandan

Cara membuat :

  1. Pertama-tama, campur air kelapa dengan ragi instan, kemudian aduk hingga ragi terlarut dalam air kelapa.
  2. Campur tepung tapioka, tepung beras, telur, gula pasir, garam, dan vanili menjadi satu.
  3. Tuangkan campuran air kelapa ke dalam campuran tepung sedikit demi sedikit dan perlahan sambil diuleni.
  4. Tuangkan santan matang, lalu aduk merata. Diamkan atau istirahatkan adonan lebih kurang selama 1 jam.
  5. Tuangkan kira-kita 2 sendok sayur adonan Kue Apem Selong dalam wajan cekung, lalu taburi dengan potongan buah nangka. Masak hingga matang dengan api kecil, angkat.
  6. Sajikan selagi hangat.


Kue Padamaran


Bahan :
100 g gula merah, sisir
50 g gula pasir
200 g tepung beras
700 ml santan, dari 1/2 butir kelapa parut
75 ml/ 5 sdm air daun suji
1 sdt garam
Daun pisang bentuk takir
Cara membuat :
Letakkan 1 ½ gula merah dan 1 ½ sdt gula pasir kedalam dasar takir
Campur tepung beras, santan, air daun suji, garam, hingga rata. Tuang ke dalam takir
Kukus dalam dandang panas hingga matang kurang lebih 25 menit.
Sajikan selagi hangat.

Rabu, 15 Mei 2013

Resep Telur Masak Santan

Bahan :6 buah telur rebus kupas lalu goring sebentar (dibanyakin juga tak masalah)
3 lbr daun salam
500 ml santan sedang kentalnya
Bawang goreng secukupnya Bumbu halus :6 buah cabai merah keriting
2 butir bawang putih
4 butir bawang merah
2 butir kemiri
½ sdt ketumbar
¼ sdt merica bubuk
1 sdt garam
1 sdt gula
¼ sdt vetsin
1 cm jahe
3 cm kunyit
2 cm loas
1 btg serai
Cara membuat :Tumis bumbu halus sampai harum, masukan daun salam dan santan aduk rata.
Setelah itu masukan telurnya aduk, masak sampai santan mendidih angkat, taruh dalam wadah lalu taburi dengan bawang goreng.

Resep Sambal Goreng Kentang

 

Bahan Membuat Sambal Goreng Kentang Hati Pete:

  • 1 ruas lengkuas memarkan
  • 1 batang sereh memarkan
  • 2 lbr daun jeruk
  • 250 ml santan
  • 1 kg kentang potong dadu
  • 500 gr hati sapi potong dadu (boleh lebih banyak, makin enak)
  • 10 biji mata Pete iris bisa lebih sesuai selera
  • Garam secukupnya
  • Penyedap secukupnya
  • Gula secukupnya
Bumbu Halus :
  • 10 cabe merah keriting
  • 1 buah tomat cincang
  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah besar/sjalot
  • 1 ruas jahe cincang

Cara Membuat:

Goreng kentang yang sudah dipotong dadu, lalu tiriskan >> Panaskan minyak dalam wajan lalu tumis hati sapi sampai setengah matang kemudian ke pinggirkan wajan hatinya lalu masukkan bumbu halus dan sisa bahan masak sampai haru, kemudian campurkan dengan hari sapi yg disisihkan tadi.  >> Masukan irisan petenya, kemudian tambahkan santannya, aduk terus jangan sampai santannya pecah. Tambahkan gula, garam dan penyedap, setelah menyusut santannya, terakhir masukan kentang goreng, aduk hingga rata. Siap untuk dihidangkan.
Sumber : cookies.co.id

Selasa, 14 Mei 2013

Resep Martabak


Resep Martabak 


Bahan Kulit Martabak :
  • 100 gram tepung terigu
  • air matang secukupnya
  • 2 sdm telur kocok lepas (diambil dari telur untuk adonan isi)
  • 1 sdm minyak/margarine cair
  • garam secukupnya
Bahan Isi Martabak :
  • 300 g daging giling
  • 1 batang daun bawang iris, dicampurkan saat menumis daging giling
  • 4 batang daun bawang iris
  • 6 sdm bawang bombay iris
  • 4 bawang putih, haluskan
  • 1 sdt curry powder
  • 6 butir telur
  • merica dan garam secukupnya.
Saus Martabak :
  • 2 sdm kecap asin
  • 1 sdt air asam jawa
  • garam & gula pasir secukupnya (sesuai selera)
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdm sambal botol (bisa diganti irisan cabai rawit hijau)
  • irisan ketimun
  • 2 sdm air matang
horizontal
Cara Membuat Kulit Martabak :
  1. Campur tepung terigu dengan minyak/margarine cair, telur dan garam, tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga adonan kalis.
  2. Bagi adonan menjadi 2 bagian, bulatkan dan rendam dengan minyak goreng.
  3. Diamkan selama 1-2 jam. Untuk 1 jam pertama adonan harus terendam semua dalam minyak goreng, untuk 1 jam berikutnya angkat adonan yang masih terlumuri dengan minyak tempatkan dalam wadah/mangkok, dan tutup dengan kain/serbet
Cara Membuat Isi Martabak :
  1. Tumis bawang bombay, bawang putih, hingga harum, masukkan daging giling, curry powder,merica, irisan dari 1 batang daun bawang dan garam.
  2. Aduk-aduk hingga daging matang dan air yang keluar dari daging giling menyusut. Angkat. Sisihkan, bagi menjadi 2 bagian.
  3. Kocok 4 butir telur (sebelumnya sudah diambil 2 sdm untuk campuran bikin adonan kulit), buat orak-arik setengah matang. Sisihkan., bagi menjadi 2 bagian.
Cara Membuat Saus Martabak :
Campur semua bahan kuah menjadi satu.
Penyelesaian :
  1. Ambil 1 bagian adonan kulit, pipihkan dengan telapak tangan bawah jempol arah melingkar sehingga agak melebar. Pegang kedua ujung adonan, putar dari sisi kiri kekanan kembali ditempat semula berulang-ulang sehingga adonan menjadi tipis (bisa juga dengan digilas-gilas).
  2. Ambil mangkok, isi dengan 1 buah telur kocok, daging giling,orak-arik telur, irisan 2 batang daun bawang,garam, merica. Aduk-aduk. Untuk adonan kulit yang kedua, kerjakan cara yang sama dengan adonan kulit yg pertama, begitu juga untuk isinya.
  3. Panaskan minyak di wajan ceper yang agak besar, masukkan adonan kulit yang sudah ditipiskan. Isi bagian tengahnya dengan adonan dalam mangkok tadi, lipat bagian pinggir kulit kearah tengah, hingga tertutup rapat, goreng sampai matang. Angkat. Sajikan selagi panas/hangat dengan kuahnya.
Resep untuk : 2 buah martabak Telur Spesial (6 iris/buah)


Resep Risoles

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Risoles Ayam Gurih :

  • 4 butir telur yang dikocok sebentar
  • 5 sendok makan susu bubuk yang dicairkan dengan 500 ml air
  • 2 sendok makan margarin yang dicairkan
  • 250 gram tepung terigu
  • 1 sendok teh garam
  • 300 ml minyak goreng

Bahan untuk isian :

  • 3 sendok makan margarin untuk menumis
  • 70 gram tepung terigu
  • 300 gram udang kupas
  • 5 sendok makan susu bubuk
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 400 ml air
  • Garam secukupnya
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 2 batang seledri yang diiris halus
  • 5 siung bawang putih yang dihaluskan
  • 2 batang daun bawang, ambil bagian putihnya yang diiris halus
  • 400 gram daging ayam tanpa tulang yang dipotong kecil

Bahan untuk pelapis :

  • 150 gram tepung roti
  • 1 butir telur yang dikocok rata

Langkah membuat Risoles Ayam Gurih :

  1. Pertama, kita buat kulit risolesnya: campur kocokan telur dengan susu cair dan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga adonan licin. Diamkan selama 1 jam.
  2. Kemudian, panaskan sedikit margarin dalam wajan datar antilengket, tuang 1 sendok sayur adonan, buat dadar tipis berdiameter 10 cm, sisihkan. Buat hingga adonan habis.
  3. Setelah itu, tumis bawang putih hingga harum dan berwarna kuning kecoklatan. Masukkan ayam dan udang, aduk rata. Bubuhi garam, merica, dan gula. Masukkan susu dan tepung terigu yang sudah dicairkan dengan sebagian air, aduk rata. Tuang sisa air, masak sambil diaduk hingga matang dan mengental, angkat. Tambahkan daun bawang dan daun seledri.
  4. Langkah berikutnya, ambil selembar kulit, letakkan 1 sendok makan isi di tengahnya dan pipihkan menjadi persegi empat. Bungkus isi dengan kulit menjadi segitiga. Celupkan ke dalam kocokan telur dan gulingkan ke dalam tepung panir.
  5. Terakhir, goreng dengan minyak goreng panas hingga berwarna kuning kecoklatan dan matang. 
  6. Angkat dan tiriskan.

Resep Onde-Onde


Isi Kacang Hijau
Bahan Kulit:
250 gr tepung ketan
25 gr tepung sagu
½ sdt garam
¼ sdt vanili
15 gr gula pasir
1 btr telur
150 ml air hangat
100 gr wijen
minyak goreng
Isi:
100 gr kacang hijau kupas
75 gr gula pasir
1 lembar daun pandan
¼ sdt garam
¼ sdt vanili
50 ml santan
Cara membuat:
1. Isi: kukus kacang hijau hingga matang dan empuk. Angkat, lalu haluskan selagi panas. Campur kacang hijau bersama gula pasir, daun pandan, garam, vanili dan santan, aduk hingga rata. Masak dengan api kecil sampai adonan isi bisa dipulung. Dinginkan. Ambil adonan isi 10 gr, lalu bulatkan. Sisihkan.
2. Kulit: campur tepung ketan, tepung sagu, garam, vanili, gula pasir dan telur aduk rata. Tuangi air hangat sedikit demi sedikit, sambil diuleni sampai kalis dan dapat dipulung, sisihkan.
3. Ambil 15 gr adonan kulit, pipihkan. Taruh adonan isi, bentuk bulat hingga kacang hijau tertutup.
4. Celupkan sebentar ke dalam air, lalu gulingkan dalam wijen.
5. Goreng onde-onde dengan api kecil. Setelah onde-onde mengapung, besarkan sedikit apinya, goreng hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
Untuk 20 buah
Untuk isi, anda bisa kreasi dengan kacang merah atau yang lain.

Resep Donut



Bahan-bahan Donat :
  • 500 gr tepung terigu protein tinggi (pake yg serba guna juga bisa)
  • 100 gr gula pasir
  • 11 gr ragi instant
  • 1/4 sdt baking powder
  • 1/2 sdt garam
  • 2 kuning telor
  • 100 gr mentega
  • 250 ml susu cair dingin.
Cara membuat Donat :
  1. Campur jadi satu: tepung terigu, gula pasir, ragi instant, Baking Powder dan garam. Aduk hingga rata.
  2. Tambahkan kuning telur, aduk dan remas remas hingga rata dan berbutir halus.
  3. Tambahkan mentega, aduk dan remas kembali rata.
  4. Tuang susu cair sedikit demi sedikit sambil aduk hingga rata. Kemudian uleni adonan hingga licin dan kalis (tidak lengket ditangan). kira-kira 15 menit. Bulatkan adonan, tutup dengan lap basah dan bersih. Diamkan 1 jam.
  5. Bagi adonan menjadi 30 buah bola. Diamkan kembali 1 menit.
  6. Lubangi bola ditengah dengan menggunakan jari (atau pake cetakan donat kalo punya ;-p. Kemudian goreng dalam minyak panas dengan api kecil hingga mengembang dan kecoklatan. Angkat dan Tiriskan.

Resep Makaroni Skotel



Bahan-bahan:
  • Mentega 100 gram
  • garam secukupnya
  • merica secukupnya
  • daging 400 gram
  • 6 sdm tepung terigu
  • 2bawang bombay
  • 2 gelas(200 ml) susu
  • 400 gram Pasta
  • 2 butir telur
  • satu blok penyedap
  • cream cheese(opsional)
Persiapan
  • Panaskan oven hingga panas
  • Oleskan piring/pyrex dengan mentega
Dibagi dalam beberapa bagian
Pasta
  1. Rebus air sampai mendidih, masukkan pasta
  2. Tiriskan pasta dan campur dengan creamy cheese(opsional)
Saus
  1. Masukkan mentega sampai meleleh
  2. Masukkan Tepung terigu
  3. Tambahkan air 1 gelas
  4. Aduk-aduk sampai mengental
  5. Tambahkan susu
  6. Tunggu hingga kental tambahkan telur dan penyedap
  7. Kemudian tambahkan susu lagi hingga kental
Daging
  1. Tumis bawang bombay hingga layu
  2. Masukkan daging
  3. Tambahkan merica dan garam
  4. Aduk hingga matang
Setelah semuanya matang
  1. Masukkan pasta ke dalam pyrex hingga permukaan rata
  2. Tambahkan daging diatasnya dan ratakan
  3. Tambahkan pasta lagi
  4. Lumuri permukaan dengan saus hingga rata
  5. Taburi permukaan saus dengan keju parut
  6. Masukkan ke dalam oven dengan suhu 180 C selama 30 menit dengan api atas dan bawah
  7. Kemudian 15 menit dengan panas dibagian bawah hingga macaroni schotel terlihat emas kecoklatan
  8. Diamkan beberapa saat agar macaroni schotel memadat
  9. Macaroni Schotel siap untuk dihidangkan

Senin, 13 Mei 2013

Roti & Pastry

Resep  Kue Puff
Bahan Puff  :
200 Gram Terigu Cakra Kembar
100 gram Terigu Segitiga Biru
20 gram Mentega  Orchid
5 gram Gula pasir
5 gram Garam
+/- 200ml Air
180 gram Korsvet (margarin lipat) 
Bahan Olesan:
1 butir Telur utuh
1 butir Kuning telur
2 gram Garam
Bahan Isian  :
14  pcs Pisang Raja 
150 gram Gula Palem
200 gram Mentega Orchid
Bahan tambahan :
250 gram Chocolate dark compound, lelehkan
250 gram Whipping cream, kocok hingga kaku,
10 buah Cherry merah tangkai
Bahan Olesan Loyang :
100 gram Shortening/ Minyak Bimoli
Cara Membuat:
1. Campur semua bahan puff jadi satu, kecuali korsvet. Aduk dengan kecepatan sedang hingga adonan menjadi ¾ kalis.
2. Istirahatkan adonan dengan dibungkus plastik ? 10 menit.
3. Siapkan korsvet dengan menipiskannya dan dibentuk persegi panjang di plastik dengan menggunakan rolling  pin.
4. Tipiskan adonan berbentuk pesegi panjang, kemudian letakkan korsvet di 2/3 bagian adonan. Lakukan pelipatan dan penipisan. 
5. Kemudian panjangkan adonan dengan arah berlawanan lipatan, lakukan dengan lipatan single-double-double.
6. Istirahatkan adonan yang sudah dilipat dan dibungkus plastik, dalam lemari pendingin sekitar 5 menit.
7. Tipiskan adonan hingga ketebalan 2 mm. Kemudian potong memanjang dengan lebar 1 cm.
8. Siapkan pisang raja 1 buah yang sudah digoreng dengan Mentega Orchid sedikit dan gula palem. Dinginkan.

9. Lilit pisang dengan adonan puff, sisakan ujung-ujung dari pisang sehingga masih terlihat pisangnya. Ambil 1 lembar adonan lagi, ikat di tengah-tengah dengan bentuk ikatan menghadap ke atas. 
10. Siapkan loyang yang sudah diolesi dengan shortening (tipis). Letakkan puff di atasnya.
11. Olesi atasnya dengan bahan olesan. 
12. Bakar dengan suhu oven 200 Celcius selama kira-kira 20 menit, hingga matang.
13. Setelah dingin, celupkan ujung-ujung dari pisang pada chocolate dark compound yang sudah dilelehkan. Hias dengan whipping cream dan cherry merah.
Resep Kue Semprit 
 
Bahan :
450 gram         Terigu Kunci Biru
250 gram         Orchid Butter
  20 gram         Susu Bubuk Indomilk
  50 gram         Simas Margarin
135 gram         Gula Halus
    1 butir          Telur
    1 gram         Vanilla Bubuk
    1 gram         Aroma Susu


Cara Membuat  :


  1. Kocok Orchid Butter dengan gula halus sampai lembut.
  2. Masukkan telur, kocok sampai rata.
  3. Masukkan terigu Kunci Biru, vanilla bubuk, susu bubuk Indomilk, lalu aduk sampai rata.
  4. Tambahkan aroma susu dan aduk sampai rata.
  5. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga (piping bag) dan gunakan spuit bintang. 
  6. Spuit-kan ke loyang yang sudah diolesi polesan loyang Simas margarin.
  7. Atur jarak antara adonan satu dengan yang lainnya.
  8. Panggang dalam oven dengan suhu 1600 C sampai matang kurang lebih 20 menit.
  9. Angkat cookies dan dinginkan, lalu masukkan ke dalam toples.
  10. Sajikan bersama kopi atau teh hangat.
 Resep Roti 


Bahan:
225 gram Terigu Cakra Kembar
225 gram Terigu Segitiga Biru
200 gram Air es
12 gram Ragi
10 gram Garam
110 gram Gula
90 gram Butter/Margarine
20 gram Susu bubuk
2 gram Bread improver
1 butir Kuning telur
1 butir Telur utuh
20 gram Madu
5 gram Emulsifier
Cara Membuat :
  1. Aduk bahan kering sampai tercampur rata..
  2. Masukkan kuning telur, telur, madu, dan air. Aduk sampai tercampur rata.
  3. Setelah tecampur rata, masukkan margarine & emulsifier aduk sampai kalis.
  4. Istirahatkan 5 – 10 menit. Dan tutup dengan plastik.
  5. Potong timbang ± 7 gr, bulatkan kembali.
  6. Istirahakan 10 menit.
  7. Isi sesuai dengan selera (Sosis, mesis, keju, jagung,susu dll)
  8. Proofing ± 30 menit.
  9. Bakar dengan suhu ± 210OC selama 5-8 menit.
Resep Kue Coklat

Bahan:
    5 butir          Telur utuh
    5 butir          Kuning telur
  14 gram         Emulsifier cake
    1 gram         Garam
    3 gram         Vanilla
175 gram         Gula Pasir
  90 gram         Terigu Kunci Biru
  45 gram         Coklat bubuk
  25 gram         Susu bubuk Indomilk
135 gram         Margarine  cair

Bahan Filling dan Toping
250 gram         Cream cair
500 gram         Dark chocolate/cokelat blok,

Cara membuat Filling dan Toping:
-    Potong-potong cokelat blok menjadi dadu kecil
-    Masak cream cair hingga mendidih kemudian matikan api kompor
-    Masukkan cokelat lalu aduk hingga cokelat menyatu bersama cream cair

Cara Membuat Adonan Cake:
-    Aduk telur, kuning telur, gula pasir, garam, vanili dan emulsifier menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi hingga adonan mengembang dan kental
-    Turunkan kecepatan mixer kemudian masukkan coklat bubuk, susu bubuk Indomilk dan Terigu Kunci Biru aduk hingga rata 
-    Matikan mixer kemudian tambahkan margarine cair dan aduk hingga rata dengan menggunakan spatula tangan.
-    Tuangkan ke dalam cetakan bulat diameter 20 cm dan tinggi 4 cm
   ( ± jadi 3 Loyang )
-    Panggang hingga matang dengan suhu 1600 Celcius selama ± 25 menit
-    Setelah matang lalu dinginkan

Penyelesaian:
-    Ambil sponge cake cokelat pertama beri toping cokelat kemudian tutup dengan sponge cake ke-dua, kemudian beri permukaan cake dengan bahan filling lalu tutup dengan sponge cake ke-tiga
-    Cover semua permukaan cake dengan bahan toping rapikan dengan spatula kemudian simpan dalam lemari es / chiller selama 30 menit
-    Panaskan sisa filling/toping yang ada lalu disisihkan
-    Keluarkan cake dari chiller dan siram seluruh permukaan cake dengan filling/toping  hingga rata
-    Simpan kembali cake dalam chiller, cake siap dipotong dan dihidangkan
-    Pada saat dihidangkan tambahkan variasi toping, bisa dengan cokelat set ditambah buah cerry atau sesuai selera

Resep Cinnamon Roll



Bahan-bahan yang diperlukan untuk roti adalah sebagai berikut:
  • Gula pasir 25 gram
  • Susu bubuk 20 gram
  • Ragi instan 1 sendok teh
  • Tepung terigu protein tinggi 400 gram
  • Garam ½ sendok teh
  • Mentega 75 gram
  • Telur 1 butir
  • Air 200 cc
Bahan-bahan yang diperlukan untuk isian :
  • Mentega cair
  • Gula palem
  • Raisin atau kacang-kacangan
  • Kayu manis
Cara membuat :
  • Campur tepung terigu, gula pasir, susu bubuk, ragi instan dan garam. Aduk secara merata.
  • Lalu masukkan mentega, telur dan sebagian dari air. Aduk merata semua adonan. Apabila masih kering tambahkan lagi airnya.
  • Uleni adonan di meja talenan yang sudah diberi tepung terigu. Uleni sampai adonan kalis kurang lebih 10 hingga 15 menit.
  • Bulatkan adonan dan tempatkan di baskom atau mangkuk lalu ditutup dengan plastik. Biarkan hingga adonan roti mengembang.
  • Kemudian bagi adonan menjadi 2 bagian, tempatkan 1 bagian adonan di atas talenan yang sudah dikasih tepung terigu.
  • Gilas adonan roti hingga ketebalan 1 cm.
  • Isi adonan roti di bagian tengah; olesi dengan mentega cair, taburi gula palem secara memanjang, kayu manis dan juga raisin atau kacang-kacangan.
  • Setelah semua isian terisi memanjang, gulung adonan (gambaran: seperti menggulung sushi).
  • Kemudian potong adonan dari bagian tengahnya dulu; bagi rata menjadi 6 bagian. Biarkan dulu adonan yang sudah dipotong antara 10-15 menit supaya adonan roti mengembang.
  • Lalu masukkan ke oven dengan suhu 200 derjat celcius kurang lebih 12-15 menit.
  • Setelah roti matang, kuaskan lagi mentega cair di bagian atas roti. Lakukan hal yang sama untuk 1 bagian dari adonan roti yang tadi dibagi 2.
Resep Kue Sus 

Bahan Kulit :
  • 125 g margarin
  • 125 g tepung terigu protein sedang/cap segi tiga biru
  • 4 butir telur ayam
  • 250 ml air
  • ¼ sdt baking powder
  • ½ sdt garam halus
Bahan Vla :
  • 300 ml susu tawar cair
  • 4 sdm tepung maizena
  • 2 sdm tepung terigu
  • 75 g gula pasir
  • 2 butir kuning telur
  • 1 sdm mentega
  • ¼ sdr pasta vanili
  • 1 sdm rum
  • ¼ sdt garam
Cara Membuat Kue Sus :
Kulit :
  1. Didihkan air, margarine dan garam. Rebus hingga mendidih. Masukkan tepung terigu, masak sambil terus diaduk hingga terbentuk adonan yang kental, licin, kalis tidak lengket di panci. Angkat.
  2. Setelah adonan hangat, masukan baking powder dan telur satu persatu sambil dimixer atau diaduk dengan sendok kayu hingga tercampur rata.
  3. Tuang adonan ke dalam plastic segi tiga/piping bag yang telah diisi dengan sepuit bintang. Semprotkan adonan di atas loyang beroles margarin.
  4. Panggang adonan di dalam oven bertemperatur 200oC hingga kue mengembang, matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat.
  5. Potong sisi kue, isi dalamnya dengan vla. Atur di dalam piring saji. Hidangkan.
Vla :
  1. Larutkan tepung maizena, tepung terigu, gula dan garam dengan susu tawar cair.
  2. Masak hingga mendidih, mengental dan matang. Angkat.
  3. Selagi panas, tambahkan mentega, vanili, kuning telur dan rum. Aduk rata. Dinginkan. Vla siap digunakan.
Untuk 15 Buah
Tip :
  • Jangan memasukan telur ketika adonan masih di atas perapian atau adonan masih panas. Akibatnya adonan tidak akan mengembang karena telur menjadi matang. Masukan telur ketika adonan sudah suam-suam kuku.
  • Jangan membuka oven ketika adonan belum mengembang sempurna dan kokoh. Perubahan suhu secara drastis ketika oven dibuka akan menyebabkan adonan turun dan bantat.
Resep Roti Tawar 


Bahan:
1200 gram Terigu Cakra Kembar
15 gram Ragi instan
650 gram Air
50 gram Gula
20 gram Garam
40 gram Susu cair Indomilk
60 gram Palmia Shortening putih
3 gram Bread improver
Cara Membuat:
  1. Campur semua bahan kering. Masukkan air, aduk hingga adonan menyatu. Masukkan shortening, aduk hingga kalis.
  2. Istirahatkan ± 10 menit.
  3. Bagi adonan dengan berat timbangan 500 gram, lalu bulatkan.
  4. Istirahatkan lagi selama ± 10 menit. Gilas lalu gulung.
  5. Ambil 2 buah adonan, susun di cetakan Roti Tawar yang sudah dioles pemoles loyang. Biarkan tutup terbuka sebesar 1/3 dari panjang cetakan.
  6. Istirahatkan selama ± 90 menit hingga adonan cukup mengembang.
  7. Bakar di oven pada suhu 220oC selama 25 - 35 menit.
Sumber : Bogasari Baking Center