Kamis, 20 Juni 2013

Resep Manisan Buah Pala


Bahan :
10 kg buah setengah matang/mengkal
5 kg gula pasir 5 kg + ½ kg untuk tambahan pembuatan sirup
1 sdt Kapur sirih
4 sdt natrium benzoat
15 gram garam dapur
2 sdm vanili bubuk
7 liter air bersih
Cara menbuat :
Kupas buah kemudian iris-iris dengan ukuran  sekitar 2 x 2 cm;
Untuk buah yang keras, rebus irisan dalam air mendidih selama 3 menit lalu tiriskan. Rendam dalam air panas (50 gr dalam 1 lt air) selama 2 jam lalu tiriskan.
Rendam lagi dalam air kapur (1 sendok makan kapur sirih dalam 1 1½ lt air) selama 24 jam, lalu tiriskan.
Masukkan gula pasir dalam 2 ½ lt air, aduk sampai rata. Tambahkan garam dan natrium benzoat lalu panaskan hingga mendidih.
Masukkan potongan buah tersebut ke dalam larutan gula yang sedang mendidih sampai buah tersebut setengah matang.
Angkat panci dari tungku atau kompor dan diamkan (rendam) 1 malam, lalu tiriskan.
Panaskan air gula sisa penirisan dan tambahkan panili lalu masukkan lagi potongan buah tersebut. Angkat panci dari tungku atau kompor dan diamkan satu malam lalu tiriskan.
Jemur manisan basah hasil penirisan hingga kering , untuk mendapatkanmanisan kering.
Tambahkan gula 1½ kg pada air gula sisa penirisan terakhir lalu panaskansampai kental dan dinginkan untuk dijadikan sirup.